Senin, 10 Agustus 2015

The #penisgate, The Affair, and The Wedding

Buat kalian yang wondering, "ade ape si Sonya jadi posting gosip seleb di blog?"
Well, jawaban jujurnya adalah ini tulisan yang 'dibuang sayang' karena satu dan lain hal batal tayang di sebuah website. Tapiiiii akhirnya di-posting-nya tulisan ini ke blog, jadi menginspirasi saya untuk nambah 1 kategori di blog ini yakni HOLLYWOOD HIGHLIGHTS.
Begimane pemirsa, setuju kan?


Mengingat cukup tingginya frekuensi rasa kepo saya terhadap gosip teranyar selebriti Hollywood, kayaknya gak ada salahnya klo mulai sekarang cerita2 seru ini saya bagikan jg ke pembaca blog. Hmm.. saya tau sih gak semua orang seneng baca artikel gosip beginian. But in my defense, saya cuma akan memaparkan berita2 seleb yg sudah diliput media asing yg terpercaya. Klopun masih rumor atau dikabarkan (belum pasti), jg akan saya tuliskan demikian apa adanya--jadi bukan ngarang2 sendiri. Dgn kata lain, saya cuma menyampaikan berita lah, bukan membuat gosip baru. Lagian postingan Hollywood Highlights ini jg gak bakal sering2--klo ada yg menarik bgt ajah. I'm not turning this blog into Perez Hilton or something...
But anyway, suka gak suka, setuju gak setuju -- YA TERSERAH. saya kan gak bisa nyenengin semua orang juga lah yaaaa. Hehehe. 

Semoga kalian menikmati posting perdana Hollywood Highlights saya ini. Mengangkat berbagai peristiwa unik dan menarik dialami oleh jajaran seleb ternama internasional pada pekan lalu. Read on!

Insiden Celana Robek dan Tagar #penisgate
Senin 3 Agustus 2015 mungkin akan tercatat di memori Lenny Kravitz sebagai salah satu momen ‘istimewa’ dalam hidupnya. Di hari tersebut, penyanyi yang terkenal dengan lagu “It Ain’t Over Till It’s Over” ini tampil dalam sebuah konser musik di Stockholm Grona Lund Theme Park, Swedia.  Seperti biasa, sang rockstar tampil enerjik bernyanyi dan bermain gitar di atas panggung. Hingga sebuah insiden terjadi dan mengejutkan 17.000 penonton: leather pants ketat yang dikenakan Lenny robek! Parahnya lagi, celana tersebut robek tepat di bagian vital dan pria berusia 51 tahun tersebut tak memakai pakaian dalam—sehingga otomatis aset Lenny pun terekspos. 



Foto dan video dari insiden wardrobe malfunction yang dialami Lenny tersebut pun dengan cepat tersebar di dunia maya, bahkan sempat menjadi trending topic di Twitter dengan tagar #penisgate. Uniknya, hal memalukan ini justru menjadi bahan joke lucu-lucuan, termasuk oleh salah satu sahabat Lenny yang juga merupakan vokalis Aerosmith, Steven Tyler. Bahkan putri Steven yakni Chelsea Tyler juga mengirimkan text messages pada Zoe Kravitz (putri Lenny), menertawakan kekonyolan ayah mereka yang membahas soal kelamin di media sosial.

Ben Affleck Selingkuh dengan Nanny, Jen Garner Meradang
:: pic source ::
Memiliki istri secantik Jennifer Garner rupanya tak cukup bagi aktor Ben Affleck. Seperti yang dilansir oleh US Weekly, bintang film Batman v Superman: Dawn of Justice tersebut diketahui menjalin hubungan asmara terlarang dengan Christine Ouzounian, wanita berusia 28 tahun yang sempat menjadi nanny di rumah Ben-Jen. Saat skandal ini terbuka, tentunya Jen merasa shock. Bahkan kabarnya, Jen sekarang menutup komunikasi dengan Ben—menolak telepon dan tidak membalas text messages dari sang suami. Nampaknya, ibu dari Violet (9), Seraphina (6) dan Samuel (3) tersebut masih terlalu jijik dan tak habis pikir dengan kelakuan Ben.      

Jennifer Aniston Menikah!
Satu lagi “Jen” yang mencuri perhatian publik di pekan ini ialah Jennifer Aniston. Aktris yang berperan sebagai Rachel dalam serial legendaris Friends tersebut akhirnya resmi menikah dengan Justin Theroux pada Rabu malam, 5 Agustus lalu. Sahabat sekaligus co-star dalam serial Friends, Courtney Cox, didapuk menjadi maid of honor Jennifer Aniston. Sementara best man untuk yang dipilih untuk mendampingi mempelai pria adalah Scott Campbell, seorang tattoo artist yang juga suami dari aktris Lake Bell. Tabloid People memaparkan, penyanyi Sia melantunkan lagu “Chandelier” sesaat setelah acara tukar cincin dalam pesta pernikahan tersebut. Hadir pula sebagai tamu dalam pernikahan Jen dan Justin, presenter Elle DeGeneres dan Jimmy Kimmel. Congrats, Rachel! 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sudah baca artikel ini? Tinggalkan komentar ya... Thanks!